Style Tahun-90an dengan Bordir!

90s

Salah satu tren yang kembali muncul dalam dunia fashion setelah sekian lamanya adalah tren style tahun 90-an. Ini juga didukung dengan gerakan-gerakan kuat yang ada untuk melakukan perubahan yang merupakan sesuatu yang menjadi tema kuat dalam tren busana 90-an. Semangat pemberontakan serta kekuatan kaum muda menjadi inti dari style 90-an. Kebanyakan dari style ini lebih mencolok namun dalam desain yang lebih gelap dan bernuansa keren yang dikenal sebagai grunge. Style ini juga dibarengi dengan style minimalis yang diberi sentuhan nuansa seragam sekolah sedikit. Selain itu, di dalam tren ini juga terdapat banyak campuran desain kultur pop yang ada saat itu seperti musik,kartun, dan elemen-elemen lain.

Banyak yang berfikir untuk dapat mengikuti style ini kita harus membeli baju baru dan mengulang kembali seluruh isi lemari pakaian, tetapi sebenarnya tidak perlu begitu. Pakaian yang ada sekarang dapat kalian desain dan bordir agar cocok dengan tren 90-an yang ada. Inilah beberapa bordir yang bisa kalian buat untuk menyesuaikan dengan tren tersebut

Baca juga: Ide-ide Bordir Sebagai Pilihan Untuk Seragam

Bordir Jaket

Apakah kalian memiliki jaket polos yang belum diapa-apakan? Jika iya ini adalah bahan yang cocok untuk dijadikan bahan bordir untuk style 90-an.  Salah satu jaket yang paling cocok untuk dibordir adalah jaket jeans. Jika kalian memiliki jaket jeans dalam bentuk apapun, maka ia bisa kalian bordir dan bentuk menjadi sesuatu yang lebih ekstra. Salah satu desain yang paling cocok adalah desain bunga. Contohnya adalah seperti desain bunga mawar yang bermekaran yang mengeluarkan kesan edgy karena duri yang dimilikinya serta simbolismenya yang kuat. Tetapi, jika kalian tipe yang lebih suka design yang soft, maka kalian bisa menggunakan desain bunga yang memiliki simbolisme lembut seperti melati atau bunga matahari.

Desain lain yang dapat kalian pakai adalah desain-desain kartun atau scene dari sebuah movie ataupun posternya sendiri yang dibordir. Secara umum, apapun bisa kalian kreativitaskan tapi mengingat tema 90s yang sangat grunge dan lebih ke sisi busana pengekspresian revolusi dan juga kebebasan maka lebih cocok jika corak yang dipakai juga begitu. Jaket juga tidak harus jeans, bisa hoodie, cardigan maupun bomber. Berkreasilah sesuka kalian!

Celana Jeans Bercorak

Sama seperti ide untuk jaket jeans, ide untuk celana jeans juga kurang lebih mendekati. Jeans yang palingcocok untuk fashion tahun 90-an adalah jeans flare. Tetapi, tipe jeans apapun yang kalian miliki dapat dibordir. Untuk desain sendiri bisa lebih minimalis dengan hanya membordir bagian bawah saja ataupun bagian dekat kantong. Namun tidak ada yang salah dengan bordir keseluruhan dengan motif yang kalian inginkan

Kotak-Kotak Campur

Seperti yang dikatakan tadi adalah bahwa salah satu tren yang dekat dengan tren 90-an adalah baju sekolah. Yang dimaksud dengan ini adalah corak kotak-kotak atau yang lebih dikenal dengan plaid. Jika kalian ingin sesuatu yang tampak imut dan lebih ceria maka bordir corak ini mungkin cocok. Biasanya coraknya dipadukan dengan sesuatu yang polos agar menjadi mencolok. Ini bisa jadi baju, rok,atau apapun tergantung selera.

Nah itulah beberapa dari rekomendasi kami agar baju-baju kalian dapat lebih mengikuti tren fashion yang sedang gencar pada saat ini. Selalu lakukan riset di sosial media serta platform-platform yang ada untuk mencari inspirasi desain yang pas dan berinovasilah dengan bahan yang ada!